09 Agustus 2024
PENGHIJAUAN UNTUK KELESTARIAN LINGKUNGAN EMBUNG SIDOMAS
Terung – Jum’at, 9 Agustus 2024, Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Sebelas Maret (UNS) melaksanakan penghijauan di sekitar Embung Sidomas. Hal ini didukung oleh Pemerintah Desa yang tentunya menjadi bentuk kolaborasi dengan sinergi perencanaan pembangunan dan pengembangan Embung Desa oleh Pemerintah Desa Terung. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Jum’at tersebut diawali dengan Sambutan Kepala Desa Terung, Bapak Suwarno S.Sos, yang mengapresiasi sebagai langkah konkret dalam mempertahankan kelestarian lingkungan di sekitar Embung Sidomas Desa Terung.
Kegiatan ini dilakukan secara seremonial dengan penanaman pohon yang dipimpin oleh Kepala Desa Terung. Adapun jenis bibit pohon yang ditanam ialah bibit pohon Ketapang Kencana, yang dikenal memiliki manfaat ekologis yang signifikan. Selain itu, pohon ini juga memiliki nilai estetika tinggi yang diharapkan dapat meningkatkan keindahan Kawasan Embung Desa.
Adanya Embung Desa yang menjadi poros utama dalam pengairan pertanian di Desa Terung, tentu tidak hanya dapat dimanfaatkan untuk pengairan saja, melainkan dapat memberi kontribusi bagi pengembangan wisata yang ada di Desa Terung. Maka dari itu, penghijauan ini juga diharapkan akan memberikan manfaat jangka panjang bagi lingkungan, khususnya Masyarakat Desa Terung.